-->

Featured Posts

Tips cara mengatasi bibir berwarna gelap dengan bahan alami

Bagi banyak orang memiliki bibir hitam bukan sesuatu yang menyenangkan karena terlihat kusam dan tidak segar. Kebanyakan bibir hitam disebabkan oleh konsumsi kafein, alkohol, dan rokok. Beauty tau ngga? ternyata ada hal lain loh yang bisa bikin bibir hitam. Penyebab bibir hitam bukan hanya karena kebiasaan merokok saja. Ada banyak hal yang dapat membuat bibir Anda hitam.

Bibir yang terlihat hitam bisa mengurangi penampilan Anda. Walaupun Anda tidak merokok, bibir Anda bisa saja menghitam dan gelap akibat kebiasaan yang buruk.Apa saja penyebab dari perubahan warna bibir menjadi lebih hitam dan gelap meskipun tidak mempunyai kebiasaan merokok.

Seperti Penggunaan kosmetik bibir dengan kualitas rendah dan murah dapat menjadi salah satu penyebab bibir menjadi hitam atau gelap. Kebiasaan buruk tidak membersihkan make up di bibir sebelum tidur juga sering menyebabkan bibir menghitam. Anemia terjadi ketika senyawa pengangkut oksigen (hemoglobin) kurang dari jumlah yang normal. Kekurangan hemoglobin menyebabkan warna kulit bibir terlihat hitam. 


Penyebab bibir berwarna hitam atau gelap
1. Paparan sinar matahari
sinar matahari Nggak hanya bisa merusak kulit wajah, paparan sinar matahari juga berdampak buruk pada bibir. Oleh karena itu, pastikan untuk selalu menggunakan lip balm yang mengandung SPF agar bibir senantiasa terlindungi.

2. Kurang asupan cairan 
Saat bibir kering, biasanya kulit bibir akan menjadi pecah- pecah dan menyebabkan bibir tampak menggelap. Agar penyebab bibir hitam ini terhindari, pastikan untuk selalu memenuhi kebutuhan cairan tubuh dengan meminum air putih minimal 8 gelas per hari.

3. Gaya hidup tidak sehat Merokok menjadi salah satu penyebab bibir hitam. Panas dari rokok dapat melukai bibir. Saat bibir terluka, maka hiperpigmentasi akan muncul. Inilah yang menjadi penyebab bibir hitam. 

4. Jarang eksfoliasi bibir Sel kulit mati yang menumpuk di kulit akan membuat wajah tampak kusam. Begitupun dengan sel kulit mati yang menumpuk di bibir. Ini tentunya akan menjadi penyebab bibir hitam.

5. Kandungan kosmetik yang tidak cocok 
Beberapa produk kosmetik yang mengandung bahan kimia berbahaya seperti asam ricinoleic, dipentaerythritol, dan bahan kimia lainnya dapat menyebabkan alergi pada bibir yang akhirnya menjadi penyebab bibir hitam. 

6. Terlalu banyak kafein 
Meminum kafein seperti kopi memang bisa memberi efek menyegarkan. Ini karena kafein memiliki zat diuretik yang menyebabkan tubuh menjadi dehidrasi. Saat tubuh dehidrasi, bibir menjadi kering, pecah-pecah, dan tampak menggelap. 

7. Anemia 
Penyebab bibir hitam lainnya yang wajib kamu waspadai adalah penyakit anemia dan kekurangan vitamin dalam tubuh. Nggak hanya berdampak pada kesehatan, hal ini berdampak pada kondisi bibir kamu! Penyebab warna bibir menjadi gelap ternyata masih banyak lagi. Tapi jangan khawatir karena banyak sekali cara untuk mengembalikan warna alami bibir, Salah satunya seperti dibawah ini:

Cara membuat bibir merah alami
1. madu
Cara pertama ini simpel dan gampang banget
Campur satu sendok teh Clover Honey dengan lemon & minyak zaitun hingga merata lalu oles pada bibir. Diamkan selama 30 menit kemudian bilas dengan air hangat dan keringkan dengan handuk bersih. Lakukan secara rutin.

2. scrub gula & madu
Tinggal campurin gula pasir dan madu secukupnya lalu gosok di bibir perlahan sekitar 1 menit aja, nahh biasanya setelah itu tunggu 5 menitan lalu di bilas dehh.

3. strawberry
belah satu buah strawberry, nahh bisa langsung dioles pelan-pelan ke bibir, diamkan selama 10-15 menit lalu di bilas dengan air bersih, oh iya strawberry ini juga bisa kamu ganti pakai buah naga, sama-sama worth it kokk.

4. minyak zaitun
Menurutku minyak zaitun juga bikin bibir jadi lembab dan halus, caranya olesin minyak zaitun ke bibir setelah itu diamkan selama 2 menit jangan lupa setelah itu di lap dengan - tisu

5. air mawar
cara ini mungkin nggak banyak yang tau tapi menurutku it's effective and the results are good kalau caraku, tuangkan air mawar ke kapas, terus tinggal di tap-tap ke bibir dehh

Itulah beberapa tips cara membuat bibir merah dengan bahan alami. Semoga artikel ini bermanfaat

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel